Kesalahan Penggunaan Instagram sebagai Media Promosi
Teknologi Usaha Wirausaha

Kesalahan Penggunaan Instagram sebagai Media Promosi

Kesalahan Penggunaan Instagram sebagai Media Promosi

Dengan maraknya pengguna Instagram, Instagram menjadi media yang sangat baik untuk melakukan promosi. Banyak orang menghabiskan waktu hingga di atas setengah jam hanya untuk berselancar di sosial media yang berbasis gambar ini. Menyadari peluang ini, banyak pelaku usaha baik kecil dan menengah bahkan pelaku usaha besar menggunakan Instagram sebagai media promosi mereka. Namun menggunakan Instagram ternyata tidak bisa sembarangan, ada beberapa kesalahan yang umum dilakukan oleh pelaku usaha dalam menggunakan Instagram sebagai media branding. Kesalahan tersebut di antaranya:

Tidak memiliki tujuan

Ada banyak fitur yang disediakan Instagram yang dapat anda gunakan sebagai media promosi. Baik dalam bentuk gambar, video singkat, bahkan instagram Live yang baru-baru ini diluncurkan. Dengan adanya berbagai fitur ini, anda perlu mengetahui tujuan anda menggunakan Instagram sebagai media promosi, sehingga akan lebih mudah bagi anda menentukan strategi marketing yang tepat.

Kualitas konten yang biasa saja bahkan buruk

Saat seseorang mengunjungi akun instagram anda, mereka hanya akan menggulirkan layar secara cepat dan tidak terlalu mempedulikan caption yang anda buat. Kecuali jika terdapat gambar yang menurut mereka menarik. Bahkan jika anda menggunakan hashtag dan pengguna instagram menemukan postingan anda melalui hashtag, ini tidak berarti mereka pasti melihat dan berkunjung. Dengan padatnya pengguna Instagram saat ini, hal tersebut juga berarti ramainya postingan yang muncul. Saat membuka jendela explore, mereka akan cenderung mengabaikan beberapa kolom foto hingga merasa menemukan foto yang menarik. Jika foto atau gambar yang anda posting biasa saja bahkan buruk, maka postingan anda pun akan terlewat begitu saja.

Irit Posting

Meskipun berhemat adalah hal yang baik, jangan lakukan itu terhadap postingan anda. Posting terlalu sedikit dapat membuat follower anda mengira akun anda adalah akun pasif dan dapat menurunkan jumlah follower anda. Idealnya, anda dapat memposting 2-5 post dalam satu hari. Terlalu banyak dapat membuat akun anda seperti spamming.

Kesalahan Penggunaan Instagram sebagai Media Promosi

Salah menggunakan hashtag (#)

Kesalahan penggunaan hashtag bisa saja dalam bentuk terlalu sedikit menggunakan hashtag, menggunakan hashtag yang tidak relevan, atau bahkan tidak menggunakan hashtag sama sekali. Hashtag memiliki peran yang penting dalam meningkatkan interaksi antara anda dengan calon konsumen. Semakin banyak hashtag pada dasarnya akan semakin banyak meningkatkan interaksi antara anda dengan pengguna lain instagra. Manfaatkan hashtag sebaik mungkin, namun tetaplah menggunakan hashtag yang relevan.

Dengan mengetahui beberapa kesalahan dalam menggunakan Instagram, anda dapat lebih bijak dan tepat menetapkan strategi branding produk anda melalui Instagram. Semoga sukses!